PREDIKSI KEBUTUHAN FORMULIR REKAM MEDIS RAWAT INAP DI RSUD KABUPATEN KARANGANYAR

Sri Hastuti, Antik Pujihastuti, Riyoko .

Abstract


ABSTRAK
Berdasarkan peningkatan jumlah kunjungan pasien rawat inap sejumlah 3,74% tiap tahun mempengaruhi perkiraan penambahan kebutuhan formulir rekammedis khususnya formulir rawat inap.Tujuan penelitian ini adalah untukmengetahui prediksi kebutuhan formulir rekammedis di RSUD Kabupaten Karanganyar. Jenis penelitianadalah deskriptif dengan metode observasi dengan pendekatan retrospektif.Objek penelitian ini yaitu formulir Rekapitulasi Laporan Data kegiatan RumahSakit (RL_1) dan data
di analisis secara deskriptif. Hasil penelitian diketahui bahwa perencanaan penghitungan kebutuhan formulir rekammedis rawat inap di RSUD Kabupaten Karanganyar selama ini belum memiliki kebijakan khusus tentang penghitungan kebutuhan formulir rekammedis.Sedangkan jenis formulir rekam medis rawat inap yang digunakan sudah sesuai dengan aturan jenis formulir yang wajib ada di rawat inap yang diatur oleh Departemen Kesehatan Republik Indonesia Direktorat Jendral Pelayanan Medis (2006). Untuk dapat memperkirakan kebutuhan formulir rekammedis rawat inap dilakukan perhitungan berdasarkan data jumlah kunjungan pasien rawat inap tahun 2007 s.d 2009 sebanyak
42311 pasien. Dengan data perkiraan kunjungan pasien rawat inap tahun 2010 s.d 2011 sebanyak 36118 pasien.Perkiraan rata-rata kebutuhan formulir rekam medis untuk tahun 2012 s.d 2013 sebanyak 38896 formulir dengan rata-rata formulir yang masih ada adalah sebanyak327
formulir.Jadi kebutuhan untukmasing-masing formulir rekam medis rawat inap sebanyak 3561 formulir/71rim,terkecuali untuk formulir lembar perjalanan penyakit (CM.6) dan lembar laboratorium (CM.19) membutuhkan 3kali lebih banyak dari pada formulir yang lain sehingga
membutuhkan106857formulir/214rim. Oleh karena itu,simpulan dari penelitian ini adalah belum adanya kebijakan khusus yang mengatur secara tertulis tentang perencanaan penghitungan formulir rekammedis rawat inap sehingga perlu adanya prosedur tetap tentang penghitungan kebutuhan formulir rekam medis khususnya rawat inap di RSUD Kabupaten Karanganyar hal ini sebagai dasar dalam penghitungan kebutuhan formulir rekammedis.
Kata Kunci : Kunjungan pasien,formulir rekammedis rawat inap
Kepustakaan : 12 (1994-2008)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.