ANALISIS KELENGKAPAN DATA PENUNJANG TAHUN 2010 DALAM PENENTUAN KODE DIAGNOSIS UTAMA HYPERTENSIONCOMPLICATING PREGNANCY PASIENRAWAT INAP DI RSUD WONOGIRI
Abstract
ABSTRAK
Mendapatkan informasi yang bermanfaat untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan Rumah Sakit perlu didukung oleh adanya ketersediaan data yang lengkap, akurat, tepat waktu serta dapat dipercaya untuk menegakkan diagnosis yang tepat. Diagnosis digunakan untuk membuat data statistik dan laporan. Apabila data penunjang diagnosis yang ditulis tidak benar dan tidak lengkap, maka akan mempengaruhi dalam penentuan diagnosis.
Menetapkan kode diagnosis harus memperhatikan data penunjang yang digunakan untuk menegakkan kode diagnosis, dalam hal ini pada pasien Hypertension Complicating Pregnancy. Berdasarkan survei awal di RSUD Kabupaten Wonogiri, didapatkan ketidaklengkapan sebesar 28% pada dokumen rekam medis pasien Hypertension Complicating Pregnancy. Tujuan Penelitian untuk mengetahui kelengkapan data penunjang dalam penentuan kode diagnosis pasien Hypertension Complicating Pregnancy.
Jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan retrospektif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara studi dokumenter. Populasi pada penelitian ini adalah dokumen rekam medis pasien Hypertension Complicating Pregnancy sejumlah 72 dokumen rekam medis. Teknik pengambilan sample menggunakan sampling jenuh, besar sampel 53 dokumen rekam medis dikarenakan 19 dokumen rekam medis tidak ada di filing rawat inap.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa data penunjang Hypertension Complicating Pregnancy sebanyak 53 dokumen rekam medis. Pengisian data penunjang lengkap pada 38 dokumen rekam medis (72%) dan tidak lengkap pada 15 dokumen rekam medis (28%). Ketidaklengkapan ini dikarenakan terdapat salah satu data penunjang tidak dituliskan secara lengkap, akibatnya terjadi kesalahan dalam pengodean.
Disarankan dalam penentuan kode diagnosis lebih memperhatikan pengisian data penunjang untuk mempermudah kodefikasi dari diagnosis Hypertension Complicating Pregnancy.Â
Â
Kata kunci          : Kelengkapan Data Penunjang, Kode Diagnosis Utama,                                                                      Hypertension Complicating Pregnancy
Kepustakaan      : 9 (1999 – 2008)
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.