ANALISIS PERAN KELUARGA TERHADAP ANGKA KEJADIAN BENDUNGAN ASI DI WILAYAH CEMANI SUKOHARJO

Rahajeng Putriningrum, Tresia Umarianti, Kartika Dian Listyaningsih, Wahyuningsih Safitri

Abstract


ABSTRACT
Breastfeeding is a way that is second to none in providing the ideal food for the growth and development of a
healthy baby. The anti-infective substances contained in breast milk help protect the baby against disease. However,
breastfeeding does not always work normally, not a few mothers complain of breast swelling due to the accumulation
of breast milk, because breast milk is not smooth or suctioned by the baby (Heryani, 2012). According to the 2010
Lusiya WijayantI study, of 32 people who experienced the ASI dam, 12 people (37.5%) said the cause of the ASI
dam was due to late breastfeeding, 19 people (59.37%) said there was an infection in the breast, and the remaining
1 person (3.12%) said that breast milk dams were experienced due to diseases such as tuberculosis. This study
aims to determine the effect of family participation on the incidence of breast milk in postpartum mothers in Syifa
Cemani PKD. This type of research is quantitative research. The study design was used with a cross sectional
approach. The number of samples used was 30 respondents. The analysis test used was Kendall Tau. The results
of the data analysis showed a correlation between the role of the family and the incidence of ASI dams.
Keywords: Analysis, Family, Dam, ASI
ABSTRAK
Menyusui merupakan suatu cara yang tidak ada duanya  dalam  memberikan  makanan yang ideal bagi pertumbuhan
dan perkembangan bayi yang sehat. Zat-zat anti infeksi yang terkandung dalam ASI membantu melindungi bayi
terhadap penyakit. Akan tetapi, menyusui tidak selamanya dapat berjalan dengan normal, tidak sedikit ibu- ibu
mengeluh  seperti  adanya pembengkakan payudara akibat penumpukan ASI, karena pengeluaran ASI tidak lancar
atau pengisapan oleh bayi (Heryani, 2012). Menurut   penelitian   Lusiya   WijayantI 2010, dari 32 orang yang
mengalami bendungan ASI, 12 orang (37,5%) mengatakan  penyebab  terjadinya bendungan ASI dikarenakan
terlambat memberikan ASI, 19 orang (59,37%) mengatakan terjadi infeksi pada payudara, dan sisanya  1 orang
(3,12%) mengatakan bendungan ASI yang dialami karena adanya penyakit seperti tuberculose. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui pengaruh peran serta keluarga terhadap kejadian bendungan ASI pada ibu Nifas di PKD Syifa
cemani. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Rancangan penelitian yang digunakan dengan
pendekatan cross sectional. Jumlah sampel yang digunakan 30 responden.Uji analisa yang digunakan menggunakan
Kendall Tau. Hasil analisa data didapatkan adanya korelasi antara peran keluarga dengan angka kejadian terjadinya
bendungan ASI.
Kata kunci: Analisis, Keluarga, Bendungan, ASI



DOI: https://doi.org/10.54877/maternal.v2i4.705

Refbacks

  • There are currently no refbacks.